Bukit Bintang Bandung – Wisata alam merupakan salah satu destinasi wisata yang menjadi pilihan masyarakat Indonesia. Wisata alam dipilih karena dipercaya mampu menyegarkan dan menenangkan pikiran.
Selain itu, wisata alam juga relatif terjangkau. Salah satu destinasi wisata alam yang menjadi tempat favorit sekaligus kebanggaan masyarakat Bandung adalah Bukit Bintang Bandung. Bukit ini terletak di Kecamatan Cimenyan, Bandung.
Tempat wisata ini secara resmi dibuka untuk umum sejak tahun 2014. Bukit Bintang mempunyai daya tarik tersendiri, yakni memiliki ketinggian kurang lebih 1.500 meter di atas permukaan laut dengan pemandangan yang masih asri dan alami.
Menikmati Suasana Alam Yang Sejuk di Bukit Bintang Bandung
Kawasan Bukit Bintang Bandung ini memberikan sensasi suhu yang sangat dingin saat pagi hingga siang hari dan juga pemandangan sekitar yang tertutupi kabut. Tempat ini sering dikunjungi oleh pecinta alam yang ingin menikmati keindahan Bukit Bintang.
Tidak hanya itu, Bukit Bintang juga sangat cocok sebagai tempat untuk rileksasi karena kawasannya yang jauh dari kebisingan. Disertai dengan suhu udara yang dingin dan kabut putih, maka anda akan semakin merasa nyaman saat berada di Kawasan bukit ini.
Terlebih jika anda ke tempat ini bersama pasangan ataupun keluarga. Sejak dibukanya wisata ini untuk umum, pihak pengelola tidak tanggung-tanggung dalam memberikan fasilitas bagi para pengunjungnya.
Adapun beberapa fasilitas yang dapat dinikmati adalah Dermaga Bintang yang berbentuk seperti dek perahu, Bandung citylight di puncak bukit jika anda datang saat malam hari, menikmati sunset dan sunrise di puncak bukit, hiking dan trekking Hutan Pinus, serta berkemah di puncak Bukit Bintang Bandung. Banyak sekali fasilitas yang dapat dinikmati, bukan?
Anda tidak perlu berpikir dua kali jika ingin pergi ke tempat ini, karena dijamin anda akan menikmati pemandangan yang disuguhkan serta berkeinginan untuk kembali lagi ke tempat ini. Jangan sia-siakan kesempatan anda untuk menikmati alam seindah Bukit Bintang .
Pengunjung dari luar Bandung juga sudah banyak yang mendatangi bukit ini hanya untuk menikmati alamnya, jadi sebagai warga Bandung akan sangat ketinggalan jika anda belum pernah berada di puncak Bukit Bintang Bandung dengan fasilitas selengkap itu.