Ingin pergi ke tempat wisata yang sedang hits di kota Bandung? Ingin berwisata alam tapi bosan dengan pilihan yang hanya itu-itu saja? Maka Farmhouse Bandung adalah pilihan yang tepat bagi Anda.
Disana anda akan menikmati sensasi wisata alam yang berbeda dari tempat lainnya. Tempat wisata ini terletak di daerah Lembang, Bandung. Suasana yang asri dan sejuk sangat identik dengan tempat ini.
Mengeksplor Wisata Ala Eropa di Farmhouse Bandung
Tempat ini memiliki konsep perpaduan antara perkebunan dan juga peternakan ala Eropa. Sejak di buka untuk umum 2015 lalu, tempat ini setiap tahunnya ramai dikunjungi oleh wisatawan, baik dari Bandung maupun luar Bandung.
Peternakan umum ini sangat kental dengan nuansa Eropanya. Hal ini didukung dengan ornamen-ornamen yang sangat ciri khas Eropa.
Selain itu, di area kawasan ini terdapat Rumah Hobbit ala Hobbiton yang desain dibuat semirip mungkin dengan yang ada di film.
Tempat ini menjadi salah satu spot favorit pengunjung untuk berfoto ria. Bagi para wanita, anda dapat merasakan menjadi gadis Eropa dengan menyewa kostum pakaian ala pelayan-pelayan di Eropa yang anggun dan khas tempo dulu.
Seperti gembok cinta yang ada di Korea, Farmhouse Bandung pun menyediakan spot Gembok Cinta ala tempat wisata ini.
Bagi anda yang datang ke tempat ini bersama pasangan, maka anda patut untuk mencoba memasang gembok di area ini sebagai bukti komitmen dan cinta kalian.
Bagi anda yang sudah mempunyai anak, anda dapat mengajaknya ke area kebun binatang mini yang berisi beberapa satwa, seperti angsa, kelinci, burung, iguana, kambing, dan berbagai hewan ternak lainnya.
Anda juga akan disuguhkan fasilitas yang sangat memanjakan anda. Anda dapat menukarkan tiket masuk anda dengan satu cup susu dan juga sosis bakar yang tentunya saja rasanya sangat enak. Selain itu, anda juga bisa mengajak anak anda untuk berwisata edukasi di tempat ini.
Jangan khawatir jika perut anda keroncongan saat sedang berkeliling, anda dapat mengunjungi pusat kuliner bernama Backyard Kitchen.
Untuk anda yang senang berburu oleh-oleh, anda juga dapat membeli oleh-oleh khas Bandung di toko Peony dan Pine. Wisata yang sangat lengkap, bukan? Yuk, ke Farmhouse Bandung dan rasakan sensasi wisata alam ala Eropa.